Tahun Ini Nenek Genap berumur 102 Tahun


NENEK, aku tidak tahu namanya, semua orang di kampungku memanggilnya nenek. Aku sudah bertanya kepada banyak orang dan tak seorangpun yang tahu siapa namanya. Namun, di kampungku, tidak ada satu orang pun, baik tua maupun muda bahkan anak-anak yang tidak mengenalnya. Ayahku berumur 68 tahun, menurutnya, ketika dia dewasa, nenek sudah dipanggil nenek. Salah satu pamanku, kakak kedua ayahku umurnya 85 tahun, beberapa tahun yang lalu menjelaskan, bahwa nenek sudah dewasa ketika dia masih anak-anak. Beberapa orang tua di kampungku yang berumur di atas 75 tahun sepakat, nenek jauh lebih tua dari mereka. Beberapa hari yang lalu aku dan Happy Lee berjumpa dengannya, saat itu nenek berkata, umurnya tahun ini genap 102 tahun. Continue reading

Pengkotbah Terbesar Di Dunia


Siapa pengkotbah TERBESAR di dunia ini? Petrus-lah yang terbesar dari kekal sampai kekal, karena dia berkotbah minimal dalam 16 bahasa pada waktu bersamaan dan buahnya MATANG 100%. Siapa pengkotbah TERMULIA di dunia ini? Stefanus-lah yang termulia dari kekal sampai kekal, karena ketika nyawanya terancam, alih-alih cari selamat, dia justru berkotbah dan buahnya hampir 100% BUSUK, Alkitab hanya mencatat 1 buah yang masih mentah pada saat itu. Continue reading

Si Murtad Charles Templeton


Saya baru melihat seseorang yang memberi warna baru pada agama. Dinamis, atletis dan tampan seperti aktor Hollywood. Dia seorang pemuda dari Kanada dengan nama Charles B Templeton yang lebih suka dipanggil “Chuck.” Alih-alih menggunakan cara kuno, menakut-nakuti orang dengan api neraka dan mengancam dengan kutukan, dia justru menggunakan bujukkan bak seorang salesman, sungguh, dia telah menetapkan standard baru penginjilan. Nampaknya, dia bukan hanya memenangkan orang-orang baru namun juga menguatkan orang-orang Kristen lama. Belum pernah ada gelombang kebangkitan rohani yang demikian tinggi yang melanda seluruh negeri, Chuck menjadi pusat perhatian di setiap gereja yang dikunjunginya. Dalam satu tahun dia berkotbah kepada 1.500.000 (satu setengah juta) orang lebih, di dalam setiap kebaktian yang dia pimpin rata-rata 150 orang mengambil keputusan. Jadwal kotbahnya sudah penuh untuk dua tahun ke depan. Saat melakukan KKD di Sidney, Australia, dari 30.000 penduduknya, pada malam terakhir KKRnya, 10.000 orang hadir mendengarkan kotbahnya. Continue reading

Stephen Tong Sang Hamba Allah


Pdt. DR. Stephen Tong adalah pengkotbah yang paling saya hormati di kolong langit ini. Kecerdasannya sangat mengagumkan begitu juga bakat-bakatnya, baik di bidang Theologia, Filsafat, Sejarah, Bahasa, Seni Lukis, seni Musik, arsitektur dan saya yakin dia masih memiliki banyak bakat lainnya. Kecerdasan dan bakat-bakatnya membuat saya kagum, namun bukan kedua hal itu yang membuat saya menghormatinya. Saya menghormatinya karena prilakunya yang rendah hati, konsisten, pantang menyerah dan MENGABDI kepada Allah tanpa KOMPROMI. RELA adalah prinsip hidupnya, rela memaksa diri untuk rela memaksa diri untuk rela mengabdi kepada Allah dengan segenap hati, jiwa dan akal budinya. Continue reading