Saya membaca kisah ini di sebuah buku yang baru diterbitkan tahun 2007 ini. Saya tidak tahu, apa yang harus saya lakukan pada pengkotbah yang mengajarkan hal ini melalui mimbar-mimbar gereja dan melalui buku-bukunya.
Memang pada zaman dulu sekali, bumi yang indah (diwakili oleh Taman Eden) pernah diberikan kepada Adam dan Hawa untuk dikelola. Tetapi manusia diperdaya oleh Iblis. Akibatnya bukan hanya harta benda mereka, tetapi nyawa mereka pun tergadai kepada setan. Tergadai kepada setan artinya milik TUHAN yang dikuasai sementara setan sebelum ditebus. Continue reading